Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

SKN Kebumen Tak Minder Jalani Debut di AFF Futsal Club Championship 2018

By Minggu, 15 Juli 2018 | 16:31 WIB
Pelatih SKN Kebumen, Deny Handoyo (dua dari kanan) dalam jumpa pers pasca pertemuan manajer AFF Futsal Club Championship 2018 di Yogyakarta, 14 Juli 2018.
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Pelatih SKN Kebumen, Deny Handoyo (dua dari kanan) dalam jumpa pers pasca pertemuan manajer AFF Futsal Club Championship 2018 di Yogyakarta, 14 Juli 2018.

”Meski bermaterikan pemain muda, kami tetap optimistis menghadapi persaingan,” ucap Deny.

”Apalagi,  kejuaraan digelar di Yogyakarta. Menjadi tuan rumah, kami tentu mendapat dukungan dari masyarakat Yogyakarta,” ujarnya.

(Baca juga: Pemain Timnas Korsel Ini Cetak Gol untuk Klubnya, Dua Pekan Sepulang dari Piala Dunia 2018)

Pada AFF Futsal Club Championship 2018, SKN Kebumen yang berada di Grup B akan bersaing dengan tiga tim lain.

Mereka adalah Melaka United Soccer Association (Malaysia), Bangkok BTS Futsal Club (Thailand), dan Sanatech Khanh Hoa FC (Vietnam).

Lalu untuk Grup A akan bersaing East Coast Heat FC (Australia), Arbisyam FC (Brunei), MIC Futsal Club (Myanmar) dan U.Y.F.C Komchaymear (Kamboja).

(Baca juga: Chanathip Songkrasin Dipermanenkan Consadole Sapporo, Catatan Pemain Thailand Ini Jauh Meninggalkan Irfan Bachdim)

Laga perdana SKN Kebumen, mereka menghadapi Melaka United.

Menariknya, tim lawan akan diperkuat eks pemain SKN Kebumen, Khairul Effendi.

”Ayon (Khairul Effendi) menjadi bagian dari kami pada musim lalu. Kehadiran dia tak masalah bagi kami karena pemain tentu sudah mengantisipasinya.”


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X