Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Makan Konate Ingin Cetak Banyak Gol di Arema FC

By Gangga Basudewa - Rabu, 18 Juli 2018 | 10:48 WIB
Gelandang anyar Arema FC, Makan Konate, diperkenalkan ke publik saat jeda pertandingan antara Arema FC kontra PS Tira di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (15/7/2018).
SURYA MALANG
Gelandang anyar Arema FC, Makan Konate, diperkenalkan ke publik saat jeda pertandingan antara Arema FC kontra PS Tira di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Minggu (15/7/2018).

Rekrutan baru Arema FC, Makan Konate sudah mulai beradaptasi dengan baik.

Dalam dua hari terakhir, Makan sudah dicoba untuk menempati pos lini tengah Arema FC.

Kemampuanya dalam olah bola diharap bisa memberi warna berbeda dalam permainan Arema FC.

Apalagi selama ini Singo Edan tidak punya pengatur serangan mumpuni.

Kehadiran Makan Konate diharap bisa mengisi kekosongan tersebut, dan membuat permainan Arema FC lebih bagus.

(Baca Juga: Membaca Mulut Indra Sjafri, Timnas U-19 Indonesia Dibentuk Tak Sekadar untuk Gelar Juara)

Makan mengaku terus berusaha membangun komunikasi dengan rekan barunya.

Dia sudah mulai bisa memahami gaya main Arema FC.

“Saya berharap bisa memberi berkontribusi lebih untuk tim.”

“Insya Allah adaptasi sudah berjalan baik,” terang Makan kepada SURYAMALANG.COM, Rabu (18/7/2018).

Pemain asal Mali itu ingin mencetak banyak gol untuk Arema FC.

Namun, hal itu bukan target utamanya di Arema FC.

“Kemarin mungkin di Sriwijaya FC belum dapat rezeki gol.”

“Semoga di Arema FC ada rezeki, dan saya bisa cetak banyak gol,” terangnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : suryamalang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X