Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cari Tahu Kekuatan Sriwijaya FC, Arema FC Manfaatkan Ini

By Gangga Basudewa - Kamis, 19 Juli 2018 | 19:19 WIB
Bek Arema FC, Arthur Cunha (kiri) dan Hamka Hamzah, saat tampil melawan PS TIra dalam laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, Minggu (15/7/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Bek Arema FC, Arthur Cunha (kiri) dan Hamka Hamzah, saat tampil melawan PS TIra dalam laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, Minggu (15/7/2018).

Arema FC berupaya memanfaatkan segala cara untuk bisa mendapatkan poin dari markas Sriwijaya FC.

Tim Singo Edan akan menjalani pekan ke 17 kompetisi Liga 1 dengan menyambangi markas tim Laskar Wong Kito, Sabtu (21/7/2018).

Salah satu upaya Arema FC untuk bisa mendapatkan poin dari markas Sriwijaya FC adalah dengan mengorek informasi terkait calon lawanya tersebut.

Kebetulan Arema FC baru saja meresmikan tiga pemain yang sebelumnya membela Sriwijaya FC.

Tentunya keberadaan mereka bertiga yakni Hamka Hamzah, Alfin Tuassalamony dan Makan Konate akan dimanfaatkan betul untuk bisa mendapatkan informasi seputar Sriwijaya FC.

(Baca Juga: PSMS Medan Telan 5 Kekalahan Beruntun, Pelatih Anyar asal Inggris Buka Suara)

Hal itu diakui oleh pelatih Arema FC, Milan Petrovic.

Ia mengakui keberadaan mantan pemain Sriwijaya FC tersebut cukup membantu baginya untuk bisa mendapatkan informasi terkait calon lawanya tersebut.

"Mungkin Sriwijaya FC akan bermain dengan tim yang baru. Tetapi kami sudah berbicara dengan beberapa pemain seperti Hamka Hamzah terkait Sriwijaya FC dan itu sangat membantu," ucap Milan, Kamis (19/7/2018).


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : suryamalang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X