Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih PSMS Butuh Waktu untuk Pantau Kemampuan Peserta Trial

By Adif Setiyoko - Sabtu, 21 Juli 2018 | 16:06 WIB
Pelatih PSMS Medan, Peter Butler (kanan), bersama gelandang Abdul Aziz Lutfi Akbar dalam sesi konferensi pers selepas pertandingan melawan Persebaya Surabaya, Rabu (18/7/2018).
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Pelatih PSMS Medan, Peter Butler (kanan), bersama gelandang Abdul Aziz Lutfi Akbar dalam sesi konferensi pers selepas pertandingan melawan Persebaya Surabaya, Rabu (18/7/2018).

 PSMS Medan langsung kedatangan sejumlah pemain baru selepas menjalani laga tandang melawan Persebaya Surabaya.

Tercatat, ada enam nama yang hadir untuk mengikuti trial.

Pemain-pemain tersebut terpantau hadir saat tim beralias Ayam Kinantan ini menggelar laga uji coba melawan PS United di Stadion Teladan, Medan, Jumat (20/7/2018).

Dari total enam pemain tersebut, terdapat tiga wajah pemain lokal dan tiga pemain impor.

Namun demikian, kemampuan pemain tersebut belum mampu mencuri hati sang pelatih, Peter Butler.

(Baca juga: Jacksen F Tiago Bicara soal Hal-hal Negatif di Sepak Bola Indonesia)

Menurut Peter Butler, ia masih membutuhkan waktu untuk menentukan nasib para pemain tersebut untuk dikontrak atau tidak.

"Mereka datang ke sini bukan berarti langsung dikontrak. Saya tidak mau seperti itu," ujar Peter Butler di Stadion Teladan, Jumat (20/7/2018).

"Mereka harus seleksi dulu di sini, karena saya mau melihat kemampuan mereka. Dengan waktu yang masih singkat ini belum bisa saya putuskan untuk kontrak," katanya menambahkan.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X