Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Teco Keluhkan Jeda Putaran Pertama dan Kedua Liga 1 2018

By Muhammad Robbani - Senin, 23 Juli 2018 | 22:50 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, menjawab pertanyaan wartawan seusai timnya takluk 1-3 dari timnas U-23 Korea Selatan, di Stadion PTIK, Jakarta, Kamis (21/6/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, menjawab pertanyaan wartawan seusai timnya takluk 1-3 dari timnas U-23 Korea Selatan, di Stadion PTIK, Jakarta, Kamis (21/6/2018).

Persija Jakarta akan memulai putaran kedua Liga 1 dengan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (27/7/2018).

Itu berarti Persija hanya memiliki jeda kurang dari sepekan setelah memainkan laga terakhir putaran pertama saat menghadapi Mitra Kukar, Sabtu (21/7/2018).

Pelatih Persija, Stefano Cugurra, menyebut bahwa jeda waktu yang sedikit antara putaran pertama menuju putaran kedua sebagai sesuatu yang kurang ideal.

Pelatih asal Brasil itu prihatin dengan kondisi fisik pemain akibat minimnya waktu istirahat.

"Ketika ada banyak pertandingan terlalu dekat, kasihan pemain. Pemain kadang-kadang mau maksimal, mau konsisten, tapi pemain sudah kelelahan," kata pelatih yang akrab disapa Teco itu kepada wartawan, Senin (23/7/2018).

"Ini sangat tidak ideal. Terlalu dekat antar beberapa pertandingan. Tidak ideal buat pemain, kasihan pemain," ujarnya menegaskan.

Namun, Teco memahami jadwal padat terjadi karena ada jeda kompetisi akibat gelaran Asian Games 2018.

Liga 1 akan berhenti hampir satu bulan mulai 13 Agustus hingga 10 September 2018 saat gelaran Asian Games digelar di Tanah Air.

"Musim ini saya tahu kompetisi banyak berhenti karena ada gelaran Asian Games sehingga kompetisi berhenti satu bulan," tuturnya menjelaskan.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X