Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Vs Persib - Inilah Pengaruh Para Pemain yang Dilarang Tampil oleh PT LIB

By Lola June A Sinaga - Rabu, 25 Juli 2018 | 16:05 WIB
Raphael Maitimo (kiri), Presiden Persebaya, Azrul Ananda (tengah) dan OK John (kanan) secara resmi menjadi pemain Persebaya.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Raphael Maitimo (kiri), Presiden Persebaya, Azrul Ananda (tengah) dan OK John (kanan) secara resmi menjadi pemain Persebaya.

Keduanya masuk setelah Persebaya unggul 1-0.

Maitimo masuk di menit ke-59 menggantikan Yohanes Pahabol, OK John masuk di menit ke-72 menggantikan Fandry Imbiri.

Persebaya menang 2-0 lewat gol Irfan Jaya di menit ke-35 dan David Silva di menit ke-90.

Sementara Patrich Wanggai baru satu kali tampil ketika menghadapi Barito Putera.

Striker kelahiran Nabire, Papua, berusia 30 tahun itu dimainkan sebagai cadangan yang menggantikan Febri Hariyadi menit ke-78.

Dalam pertandingan yang berakhir 2-2, kedua gol Persib dicetak Oh In-kyun menit ke-43 dan Ezechiel N'Douassel menit ke-80.

Sedangkan Wildan Ramdani belum pernah membela Persib karena baru bergabung.

Striker berusia 19 tahun dijanjikan Pelatih Persib Mario Gomez sebagai salah satu senjata di paruh kedua Liga 1 2018.

Selama membela Persib U-19 di Liga 1 U-19 2017, Wildan menjadi salah satu pemain yang tak tergantikan.

Berkat kontribusinya, Wildan sukses mengantarkan Maung Ngora menyabet gelar runner-up di Liga 1 U-19 2017.

Dari jejak pendek para pemain itu, tampaknya ketiadaan mereka takkan banyak berpengaruh terhadap Persebaya dan Persib.

HASIL PERSEBAYA SURABAYA
+ OK John & Raphael Maitimo

John & Maitimo Starter
Minggu (22/7/2018) Liga 1
PSIS Semarang 1-0 Persebaya Surabaya

John & Maitimo Cadangan
Rabu (18/7/2018) Liga 1
Persebaya Surabaya 2-0 PSMS Medan

HASIL PERSIB BANDUNG
+ Patrich Wanggai & Wildan Ramdani*

Wanggai Cadangan
Minggu (22/7/2018) Liga 1
Barito Putera 2-2 Persib Bandung

*Ramdani belum bermain.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X