Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Layak Bertahan di Puncak Klasemen Liga 1 2018 hingga Lima Pekan ke Depan

By Ragil Darmawan - Senin, 30 Juli 2018 | 14:37 WIB
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, memimpin latihan di Gelora Bung Tomo Surabaya, Rabu (25/7/2018).
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, memimpin latihan di Gelora Bung Tomo Surabaya, Rabu (25/7/2018).

Persib Bandung kembali melakoni Liga 1 2018 sebagai pemuncak klasemen berstatus juara paruh musim.

Untuk pekan ke-18, klub berjuluk Maung Bandung itu bertandang ke markas PS Tira, Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (30/7/2018) pukul 18.30 WIB.

Saat ini Persib mengoleksi nilai 29 dari 17 laga.

PS Tira berada di urutan ke-17 dengan nilai 18 dari 17 laga.

(Baca Juga: Link Live Streaming Laga PS Tira Kontra Persib Bandung)

Persib sedang berada dalam tren positif, tak pernah kalah dalam lima laga terakhir, tiga di antaranya menang.

Sedangkan PS Tira justru berbanding terbalik, tak pernah menang dalam lima laga terakhir, tiga di antaranya kalah.

Di atas kertas, Persib sangat berpeluang menang dalam laga ini, meski ditahan imbang PS Tira 1-1 dalam pertemuan pertama di Bandung.

Pada hari dan jam yang sama, PSM Makassar juga melakoni pekan ke-18 di kandang PSIS Semarang.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X