Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nick van der Velden Ngebet Bermain di Laga Bali United Kontra Timnas U-23 Indonesia

By Irfa Ulwan - Senin, 30 Juli 2018 | 17:20 WIB
 Nick Van der Velden (kanan) ikut merayakan gol yang dicetak rekannya Stefano Lilipaly (kiri) ke gawang PSMS di laga pembuka Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (24/3/2018).
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Nick Van der Velden (kanan) ikut merayakan gol yang dicetak rekannya Stefano Lilipaly (kiri) ke gawang PSMS di laga pembuka Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (24/3/2018).

Bali United dan Timnas U-23 Indonesia akan beruji coba sebagai persiapan skuat Garuda Muda menjelang Asian Games 2018.

Pilar andalan Serdadu Tridatu di lini tengah, Nick Van der Velden mengungkapkan jika sangat ingin bermain di laga tersebut.

Laga uji coba antara Timnas U-23 Indonesia melawan Bali United akan dihelat di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Selasa (31/7/2018) malam.

Setelah lebih kurang sepekan melakukan pemusatan latihan (TC) di Bali, skuat besutan Luis Milla itu menjadikan kontestan Liga 1 2018 asal Pulau Dewata, Bali United sebagai lawan tanding.

(Baca juga: Eks Persija dan Persib Kompak Undur Diri dari PSMS Medan)


Pertandingan tersebut akan dijadikan Luis Milla sebagai ajang penilaian serta evaluasi terhadap program pemusatan latihan yang telah dilaksanakan.

Satu gelandang Serdadu Tridatu asal Belanda, Nick Van der Velden mengaku sudah tidak sabar menanti laga tersebut.

Kendati demikian, ia tetap bijak dan memilih menunggu instruksi langsung dari pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro.

“Saya sangat ingin bermain lawan Timnas Indonesia U-23. Tapi semua itu keputusan pelatih," kata Widodo, kutip BolaSport.com dari Tribun Bali.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X