Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hitung-hitungan Timnas U-16 Indonesia Bertemu Laos, Malaysia, atau Thailand di Semifinal Piala AFF U-16

By Fitri Asrianggi - Selasa, 7 Agustus 2018 | 15:55 WIB
Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri (tengah/20) merayakan gol bersama rekan-rekannya di timnas U-16 Indonesia saat menghadapi Kamboja di laga Grup A Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (6/8/2018)
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri (tengah/20) merayakan gol bersama rekan-rekannya di timnas U-16 Indonesia saat menghadapi Kamboja di laga Grup A Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (6/8/2018)

Laos masih memiliki peluang menjadi juara Grup B, tapi harus diwujudkan dengan perjuangan sangat berat.

Runner-up Grup B akan menjadi lawan Timnas U-16 Indonesia di semifinal, Kamis (9/8/2018) pukul 19.00 WIB.

Berdasarkan hitung-hitungan, Laos bisa menjadi juara Grup B jika menang dengan skor sangat besar atas Malaysia, minimal dengan selisih 9 gol.

(Baca Juga: Benteng Pertahanan Bali United Waspadai Kebangkitan Perseru Serui)

Hanya dengan begitu Laos bisa menjadi juara Grup B karena unggul selisih gol dari Thailand setelah kedua itu mengoleksi nilai yang sama, 10.

Dengan menang 9-0 atas Malaysia, misalnya, Laos mengoleksi nilai 10 dan selisih gol +11.

Namun, tentu saja itu teramat berat bagi Laos.

Permainan Laos versus Malaysia memang akan sangat sengit, tapi tetap hati-hati untuk menjaga kemungkinan buruk seperti terkena kartu merah atau cedera.

KLASEMEN GRUP B

No Tim M M S K MG KG SG P
1
 Thailand 
4 3 1 0 12 2 +10 10
2
 Laos
3 2 1 0 5 3 +2 7
3
 Malaysia
3 2 0 1 11 3 +8 6
4
 Singapura
3 0 0 3 2 9 −7 0
5
 Brunei
3 0 0 3 3 16 −13 0

HITUNG-HITUNGAN
JUARA DAN RUNNER-UP
GRUP B PIALA AFF U-16 2018


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X