Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tumbangkan Korsel, Malaysia Pasang Target Tinggi

By Adif Setiyoko - Minggu, 19 Agustus 2018 | 16:50 WIB
  Timnas Malaysia berfoto menjelang laga kontra Korea Utara di Kualifikasi Piala Asia 2019 di Stadion Buriram, Jumat (10/11/2017).
Dok. Football Association of Malaysia
Timnas Malaysia berfoto menjelang laga kontra Korea Utara di Kualifikasi Piala Asia 2019 di Stadion Buriram, Jumat (10/11/2017).

Federasi Sepakbola Malaysia (FAM) berharap bahwa perjalanan timnas U-23 Malaysia pada gelaran Asian Games 2018 tidak hanya berhenti di babak 16 besar saja. 

Tim yang dinakhodai oleh Ong Kim Swee itu diharapkan setidaknya dapat melaju hingga semifinal dan membawa pulang medali.

Harapan tersebut disampaikan oleh Presiden FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin. Menurutnya, kemenangan manis atas Korea Selatan pada beberapa waktu lalu merupakan pertanda bagus bagi timnas U-23 Malaysia.

Pada ajang Asian Games edisi ke-18 ini, skuat Harimau Muda harus mampu memperbaiki prestasi. Pasalnya, pada edisi sebelumnya mereka gagal melaju dari babak penyisihan grup. Selain itu, Hamidin menyebut bahwa tak ada yang mustahil dalam sepak bola.

(Baca Juga: Tampil Impresif di Asian Games 2018, Striker Timnas U-23 Malaysia Dianggap Setara dengan Legenda Negeri Jiran)

Keberhasilan Safawi Rasid dkk menumbangkan Korea Selatan dengan skor 2-1 pun menjadi modal berharga. Namun demikian, Hamidin meminta para pemain untuk tetap menjaga fokus.

Skuat besutan Ong Kim Swee tak semestinya terlena karena mereka masih menyisakan satu laga lagi, yakni menghadapi Bahrain pada laga pamungkas Grup E di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (20/8/2018) pukul 16.00 WIB.

"Meski ada kemungkinan Ong Kim Swee akan menurunkan pemain cadangan demi melakukan rotasi, tetapi para pemain tetap harus mempertahankan tren kemenangan ini," ujar Hamidin, dilansir dari Berita Harian.

"Jadi, saya berharap pemain tidak terlena dengan kemenangan atas Korea Selatan beberapa waktu lalu. Mereka harus tetap fokus untuk tetap meraih kemenangan dalam laga terakhir Grup E," katanya melanjutkan.

(Baca Juga: Media Negeri Jiran Kaitkan Kemenangan Timnas U-23 Malaysia Atas Korea Selatan dengan Gempa Bumi Lombok)

Sebelumnya, FAM hanya mematok target lolos ke babak 16 besar Asian Games 2018. 

Namun, setelah memetik kemenangan atas Korea Selatan, FAM memutuskan untuk meningkatkan target timnas U-23 Malaysia, yakni membawa pulang medali.

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk membawa pulang medali," kata Hamidin Mohd Amin.

Timnas U-23 Malaysia tengah mencuri perhatian setelah tampil impresif pada dua pertandingan pertama di babak penyisihan Grup E Asian Games 2018.

Dari dua laga yang dilakoni, mereka berhasil menyapu bersih semua partai dengan kemenangan.

(Baca juga: Senjata Timnas U-23 Malaysia pada Asian Games 2018 'Sama' dengan Resimen Khusus Angkatan Darat Inggris)

Pada laga pertama, timnas U-23 Malaysia berhasil menaklukkan Kirgistan dengan skor 3-1.

Kemudian, tim tangguh Korea Selatan menjadi korban selanjutnya timnas U-23 Malaysia setelah laga berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Harimau Muda.


Sekjen Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Mohd Amin, mengadakan sesi jumpa pers guna membahas keikutsertaan timnas Malaysia di Piala AFF, Kamis (24/11/2016).(DOK. BERNAMA)

Dengan kemenangan atas Korea Selatan tersebut, skuat besutan Ong Kim Swee berhasil duduk di puncak klasemen sementara Grup E dengan koleksi 6 poin hasil dari dua kemenangan dalam dua laga.

Tambahan tiga poin ini sekaligus memastikan Harimau Muda meraih satu tiket lolos ke fase berikutnya dari cabor sepak bola Asian Games 2018.

(Baca Juga: Kemenangan Timnas U-23 Malaysia Atas Korea Selatan Memiliki 5 Dampak Besar Bagi Sepak Bola Negeri Jiran)

Sementara itu, Son Heung-min dkk harus puas duduk di peringkat kedua dengan raihan tiga poin hasil dari satu menang dan satu kalah dari dua laga.

Korea Selatan masih memiliki asa untuk lolos ke babak selanjutnya apabila mereka berhasil menumbangkan Kirgistan pada laga terakhir, Senin (20/8/2018) pukul 19.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X