Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Temui Lawan Sulit, Elie Aiboy Tetap Yakin Timnas U-23 Indonesia Bisa Penuhi Target PSSI

By Muhammad Robbani - Jumat, 24 Agustus 2018 | 15:36 WIB
Legenda timnas Indonesia, Elie Aiboy hadir mendukung timnas U-23 Indonesia melawan Hong Kong di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Senin (20/8/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Legenda timnas Indonesia, Elie Aiboy hadir mendukung timnas U-23 Indonesia melawan Hong Kong di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Senin (20/8/2018).

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi timnas U-23 Uni Emirat Arab (UEA) pada babak 16 besar sepak bola Asian Games.

Laga ini akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (24/8/2018), pukul 16.00 WIB.

Timnas Indonesia punya rekor kurang bagus saat menghadapi tim-tim asal Timur Tengah di era Luis Milla.

Dalam era kepelatihan pria asal Spanyol itu, timnas Indonesia selalu kalah dari tim-tim Timur Tengah pada empat kali kesempatan.

Mereka kalah dua kali dari timnas Suriah pada laga uji coba, Bahrain (Annviersary Cup PSSI 2018), dan Palestina (fase Grup A Asian Games 2018).

Legenda timnas Indonesia, Elie Aiboy, mengakui bahwa laga kontra tim Timur Tengah akan selalu menyulitkan.

(Baca Juga: Perbandingan Lawan Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2014 dan 2018)

"Memang menghadapi tim Timur Tengah akan sulit buat Indonesia," kata Elie Aiboy kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.

"Karena pemain-pemain kita itu tak bisa mengimbangi kekuatan dan tinggi badan pemain Timur Tengah," ujarnya.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X