Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Siap Hadapi Vietnam, Iran Berharap Ada Pemenang di Laga Timnas U-16 Indonesia Kontra India

By Gangga Basudewa - Selasa, 25 September 2018 | 16:25 WIB
Pelatih timnas U-16 Iran, Abbas Chamanian saat melakukan jumpa pers sebelum gelaran Piala Asia U-16 2018 di Kuala Lumpur, Malaysia.
http://www.the-afc.com
Pelatih timnas U-16 Iran, Abbas Chamanian saat melakukan jumpa pers sebelum gelaran Piala Asia U-16 2018 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Runner-up Piala Asia U-16 2018, Iran, kini sedang dalam posisi terjepit untuk lolos ke babak selanjutnya.

Timnas U-16 Iran yang berada di Grup C saat ini menempati posisi juru kunci dengan 1 poin dari dua laga yang sudah dijalani.

Peluang Timnas U-16 Iran untuk lolos ke babak selanjutnya pun hanya tipis dan mereka masih harus bersaing dengan Vietnam.

Di laga terakhir penyisihan Grup C Piala Asia U-16 2018, Iran akan menghadapi Vietnam dan Indonesia akan menghadapi India.

Iran dan Vietnam punya peluang lolos andai memetik kemenangan di laga terakhir saat keduanya bertemu.

Namun kedua tim masih harus menunggu hasil Indonesia kontra India, harus ada pemenang dari laga tersebut untuk meloloskan Iran dan Vietnam.

(Baca Juga: Komentar Fakhri Husaini Usai Timnas U-16 Indonesia Imbang Kontra Timnas U-16 Vietnam)

(Baca Juga: Timnas U-16 Vietnam Harusnya Memetik Kemenangan atas Timnas U-16 Indonesia)

Andai tak ada pemenang di laga Indonesia Vs India, maka dipastikan Iran dan Vietnam tersingkir, kemudian Indonesia dan India yang akan lolos.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X