Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Hong Kong Sudah Kantongi Karakter Pemain Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 15 Oktober 2018 | 18:22 WIB
Dari kiri ke kanan: Pemain dan pelatih timnas Hong Kong Yapp Hung Fai serta Gary White dan pelatih dan pemain timnas Indonesia, Bima Sakti serta Hansamu Yama, dalam jumpa pers di Grand Zuri, Cikarang, Senin (15/10/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Dari kiri ke kanan: Pemain dan pelatih timnas Hong Kong Yapp Hung Fai serta Gary White dan pelatih dan pemain timnas Indonesia, Bima Sakti serta Hansamu Yama, dalam jumpa pers di Grand Zuri, Cikarang, Senin (15/10/2018).

Pelatih timnas Hong Kong, Gary John White, memberikan sebuah pandangannya tentang karakter pemain timnas Indonesia.

Hal ini dikatakan jelang timnas Hong Kong dijamu timnas Indonesia pada laga persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (16/10/2018). 

Menurut pelatih asal Inggris itu, ia sedikit mengetahui tentang pemain-pemain timnas Indonesia.

(Baca juga: Update Calon Lawan Indonesia di Piala AFF 2018 - Nyaris Kalah, Filipina Diselamatkan Gol Bunuh Diri)

Itu dilihatnya setelah ia datang ke Indonesia untuk menyaksikan beberapa pertandingan timnas U-23 Hong Kong pada Asian Games 2018.

Perlu diketahui, timnas U-23 Hong Kong satu grup dengan timnas U-23 Indonesia pada pesta olahraga se-Asia itu.

(Baca juga: FIFA Match Day - Timnas Thailand Menang Tipis Berkat Gol Pemain Kelahiran Jerman)

Akan tetapi, ia tidak mau memberitahukan siapa saja pemain timnas Indonesia yang diwaspadai olehnya.

(Baca juga: Berita Piala AFF 2018 - 30 Pemain Dipanggil Timnas Vietnam untuk TC di Korea Selatan)

Hal itu dikarenakan Gary John White hanya fokus bersama timnya untuk bisa meraih kemenangan melawan timnas Indonesia.

"Waktu Asian Games 2018, saya ada di Indonesia untuk memantau beberapa pertandingan," kata Gary John White saat sesi jumpa pers di Hotel Grand Zuri, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Senin (15/10/2018).

(Baca Juga: BREAKING NEWS - Timnas Indonesia Panggil Andik Vermansah)

"Saya fokus kepada tim saya dan respek kepada Indonesia, tetapi tidak fokus kepada individu pemain. Kami tahu beberapa pemain, tetapi 95 persen fokus kepada tim kami," ucap pelatih berusia 44 tahun tersebut.

Lebih lanjut, Gary John White juga mengaku pertandingan uji coba melawan timnas Indonesia sebagai persiapan timnya kualifikasi Kejuaraan Sepak Bola EAFF E-1 2019 pada November 2018.

(Baca juga: Pendukung Timnas U-23 Vietnam Buat Ulah di Stadion Pakansari, AFC Jatuhkan Denda 190 Juta Rupiah)

Turnamen ini semacam Piala AFF dan Hong Kong berjuang dari kualifikasi.

Dalam kualifikasi itu, timnas Hong Kong akan melawan Korea Utara, Taiwan, dan Mongolia.

(Baca Juga: Pesepak Bola Berdarah Indonesia-Italia Ingin Menikmati Sepak Bola Tanah Air)

"Setelah pertandingan melawan Indonesia, para pemain kami harus kembali ke klubnya masing-masing," ujar Gary.

"Nanti, mereka akan kembali lagi untuk persiapan kualifikasi sebelum 9 November," kata Gary John White.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Lionel Messi mungkin saja pergi dari Barcelona secara gratis. Tetapi ada syarat dan ketentuannya. . #lionelmessi #indobarca #barcelona .

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X