Timnas U-19 Jepang menjadi tim pertama yang lolos ke perempat final Piala Asia U-19 2018 dan berpeluang bertemu Indonesia pada perebutan tiket ke semifinal.
Timnas U-19 Jepang lolos ke perempat final Piala Asia U-19 2018 dengan status juara Grup B lalu ada kans bersua timnas U-19 Indonesia.
Dengan demikian, Jepang akan melawan runner-up Grup A, di mana timnas U-19 Indonesia berada di dalamnya.
(Baca juga: Piala AFF 2018 - Timnas Malaysia Panggil 26 Pemain dan Bek Kanan Kelahiran Australia Terpaksa Harus Absen)
Jika Indonesia lolos dengan status runner-up Grup A, dipastikan skuat besutan Indra Sjafri akan bersua juara bertahan Piala Asia U-19 itu.
Akan tetapi, timnas U-19 Indonesia memiliki perjuangan berat untuk lolos ke perempat final.
(Baca juga: Piala Asia U-19 2018 - Timnas U-19 Korea Utara Bangkit, Menang, dan Berpeluang Melaju dari Grup B)
Sebab, Indonesia akan melawan timnas U-19 Uni Emirat Arab (UEA) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (24/10/2018) pukul 19.00 WIB.
Saat ini, timnas U-19 Indonesia berada di peringkat tiga klasemen Grup A dengan nilai 3 di bawah Uni Emirat Arab (UEA) yang mengemas 6 poin dan Qatar (3).
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar