Pelatih asal Argentina, Mario Gomez, memastikan akan hengkang dari Persib Bandung pada akhir musim 2018 saat Liga 1 selesai.
Mario Gomez juga tidak akan memperpanjang kontrak bila ditawarkan manajemen Persib Bandung untuk kompetisi musim 2019.
Seperti yang dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar, Mario Gomez telah mengungkapkan alasan akan meninggalkan Persib akhir musim 2018.
Mario Gomez mengungkapkan, dia bersama staf pelatih dan pemain Persib merasa seperti diacuhkan oleh manajemen Maung Bandung.
Hal itu diakui sang pelatih sejak menerima hukuman dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.
(Baca Juga: Todd Rivaldo Disebut Sebagai Penampilan Individu Terbaik dalam Sejarah Piala Asia U-19 oleh Jurnalis Media Asing)
(Baca Juga: Berita Timnas U-19 Indonesia - Skenario Lolos Perempat Final hingga Kontribusi Minim Egy Maulana Vikri)
Menurut Mario Gomez, hanya bobotoh yang selalu setia mendukung perjuangan Persib pasca hukuman larangan bermain kandang di luar Pulau Jawa sampai akhir Liga 1 2018.
”Saya ingat tiga bulan lalu, saat kami berangkat ke Bali,” ujar Mario Gomez.
”Saya sudah katakan semua ini sejak awal. Jika situasi tidak berubah, saya akan pergi dari Persib,” katanya.
Lebih lanjut, Mario Gomez mengatakan bahwa ia sangat menyukai Persib, Kota Bandung, bobotoh, dan juga pemain Maung Bandung.
Mantan asisten pelatih Inter Milan itu mengetahui, bahwa bobotoh melarang Mario Gomez untuk pergi pada akhir musim Liga 1 2018.
Apalagi, prestasi Persib di bawah asuhan Mario Gomez terus melejit.
Juara Piala Presiden 2015 itu masih berada di papan atas dan berpeluang meraih gelar juara musim ini.
”Tetapi, manajemen tidak berubah, mereka tidak berkembang, dan menurun, itulah bedanya,” kata Mario Gomez tegas.
”Saya tahu dan manajemen juga tahu, kalau kontrak tak akan lanjut pada musim 2019. Namun suporter ingin tetap, tetapi saya tak mau karena manajemen juga tidak mau.”
Mario Gomez pun sudah mengambil keputusan bulat bahwa pada akhir Liga 1 2018, ia akan meninggalkan Persib.
Jika manajemen Persib memberikan tawaran kembali, maka Mario Gomez akan menolaknya.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar