Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Sepatu Usang Temani Alberto Goncalves Hadapi Laga Perdana Timnas Indonesia di Piala AFF 2018

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 6 November 2018 | 11:23 WIB
Penyerang timnas Indonesia, Irfan Jaya, memeluk Alberto Goncalves seusai mencetak gol pada laga persahabatan internasional kontra Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (10/10/2018).
MUHAMMAD BAGAS/TABLOID BOLA
Penyerang timnas Indonesia, Irfan Jaya, memeluk Alberto Goncalves seusai mencetak gol pada laga persahabatan internasional kontra Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (10/10/2018).

Penyerang Timnas Indonesia Alberto Goncalves membawa dua sepatu usang untuk laga perdana Grup B Piala AFF 2018.

Pemain yang akrab disapa Beto itu akan membela Timnas Indonesia kala bersua Singapura di Stadion Nasional, Jumat (9/11/2018).

Satu dari kedua sepatu itu kondisinya terlihat tidak terlalu bagus.

Beto mengakui sepatu itu merupakan kesayangannya.

(Baca Juga: Beto Selalu Menangis Bangga Saat Nyanyikan Lagu Indonesia Raya)

(Baca Juga: Hadapi Timnas Indonesia, Timnas Singapura Punya 3 Pemain Bermental Juara)

(Baca Juga: Soal Andik Vermansah yang Baru Bergabung, Bima Sakti Ungkap Perkembangannya)

 

Sepatu itu juga sempat dipakai Beto saat membela Timnas Indonesia menghadapi dua laga uji coba melawan Myanmar dan Hong Kong pada Oktober lalu.

"Saya hanya bawa dua sepatu saja untuk Piala AFF 2018."

"Yang satunya itu sempat saya pakai di dua laga uji coba terakhir," kata Beto.

"Pokoknya kalau sudah robek, saya akan pakai terus. Semoga beruntung," ucap pemain naturalisasi itu.

Penyerang berdarah Brasil itu menambahkan, ada barang khusus yang akan dibawanya ke Singapura.

Barang khusus itu adalah play station yang nanti akan menemaninya saat berada di dalam kamar.

Beto juga mengatakan bahwa ia sangat dekat sekali dengan Stefano Lilipaly.

(Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, Live RCTI)

(Baca Juga: Bima Sakti Ungkap Cara Timnas Indonesia untuk Kalahkan Singapura di Piala AFF 2018)

 

Namun untuk bermain playstation, kata Beto, Lilipaly tidak terlalu jago.

Kedekatan Beto bersama Lilipaly tercipta saat Timnas U-23 Indonesia menyiapkan diri untuk berlaga di Asian Games 2018.

Kedua nama itu bersama dengan Andritany Ardhiyasa menjadi pemain senior yang memperkuat Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018.

"Mungkin saya bawa playstation. Saya biasanya bermainnya sama Lilipaly tapi dia kalah terus dan sudah menyerah, jadi saya main sendiri saja," kata Beto.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X