Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengetahuan dan Doa Sang Ulama Besar Indonesia untuk Perjuangan Skuat Garuda di Singapura

By Aidina Fitra - Kamis, 8 November 2018 | 12:12 WIB
Ketua MUI KH Ma'ruf Amin saat bercerita tentang sepak bola di kediamannya,  Jalan Situbondo 12, Menteng, Jakarta Pusat
Dok
Ketua MUI KH Ma'ruf Amin saat bercerita tentang sepak bola di kediamannya, Jalan Situbondo 12, Menteng, Jakarta Pusat

Ma'ruf Amin bercerita, Indonesia dulunya sempat dijuluki Brasilnya Asia.

Pelatih Antun Pgacnik pada 1950-an membuat pondasi yang kuat untuk sepak bola Indonesia.

Pemain legendaris seperti Ramang, Bakir, Maulwi Saelan, Suryadi, Tan Lion Houw, Kwee Kiat Seek, Omo Suratmo sampai Hengky Timisela lahir dari kemampuannya melatih.

Hasilnya Indonesia mampu meraih peringkat keempat Asian Games 1954, perunggu Asian Games 1958, perempat final Olimpiade 1956, dan juara Merdeka Games 1961.

(Baca Juga: Fandi Ahmad Percaya dengan Skuat Mudanya untuk Hadapi Piala AFF 2018 dan Timnas Indonesia)

Dilanjutkan Era E.A Mangindaan yang juara King Cup 1968.

Wiel Corver menyempurnakan pondasi Pogacnik dengan kedisiplinannya.

Muncul pemain-pemain seperti Ronny Pattinasarany, Iswadi Idris, Soetjipto Soentoro, dan lainnya.

Bertje Matulapelwa memetik hasilnya dengan peringkat keempat Asian Games 1986, medali emas Sea Games 1987 dan juara Independence Cup 1987.
Terakhir Antony Polosin membawa Indonesia juara SEA Games 1991. 
Sayangnya di Piala AFF, Indonesia seperti Belanda, spesialis runner up, juara tanpa mahkota.

Hanya lima kali runner-up 2000, 2002, 2004, 2010, dan 2016.

(Baca Juga: Hadiah Juara Piala AFF 2018 Meningkat dari Dua Tahun Lalu)

“Kita juga pernah tampil di Piala Dunia 1938 meski pakai bendera Hindia Belanda."

"Intinya, sepak bola Indonesia itu sangat potensial. SDM melimpah. Kita harus mengembalikan kejayaan."

"Ke depan harus hijrah menuju Indonesia maju yang berprestasi."

"Kini, waktunya kita berdoa untuk mendapatkan hasil terbaik di Piala AFF 2018,” doa Ma'ruf Amin.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jika kamu diberi kesempatan menjadi pelatih Timnas Indonesia, seperti apa reaksinya? . #saddilramdani #timnasday #timnasindonesia #bimasakti #pssi

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X