Kemenangan pertama Timnas Indonesia atas Thailand didapatkan pada perebutan peringkat ketiga Piala AFF 1998
Indonesia yang kala itu diperkuat oleh Kurniawan Dwi Yulianto mampu menang adu penalti 5-4 atas Thailand setelah skor 3-3 bertahan di waktu normal.
Duel tersebut digelar di Stadion Thong Nhat, Vietnam pada 5 September 1998.
Sedangkan dua kemenangan lain didapatkan pada era Piala AFF 2010 dan 2016.
Laga itu ketika skuat Garuda bermain di depan pendukung mereka di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Dua gol penalti Bambang Pamungkas mengantarkan epic comeback skuat Garuda dengan kemenangan 2-1 atas Thailand pada laga terakhir Grup A Piala AFF 2010.
(Baca Juga: Nasib Timnas Indonesia Terancam Sama dengan Malaysia di Laga Ketiga Piala AFF 2018)
(Baca Juga: Janji Andik Vermansah untuk Laga Timnas Indonesia Kontra Thailand di Piala AFF 2018)
Masih lekat dalam ingatan gol dari Rizky Rizaldi Ripora dan Hansamu Yama Pranata yang juga mengantarkan comeback 2-1 Indonesia atas Thailand pada final leg pertama Piala AFF 2016.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar