Hidayat pun menyebutkan bahwa Madura FC merupakan klubnya.
"Bagaimana ceritanya saya bisa merugikan mereka dalam pertandingan. Kedua, saya itu dipilih anggota. Masa mau merugikan anggota. Dimana titik temunya," kata Hidayat.
"Mengalah di mana dan pertandingan kapan ya? Saya tidak mengikutinya," ucap Hidayat menambahkan.
Januar yang ada di dekat Najwa Shihab langsung menanyakan kepada Hidayat terkait pengaturan skor.
(Baca Juga: PSS Sleman Umumkan Harga Tiket Laga Kandang Kontra Kalteng Putra)
(Baca Juga: Ini Jadwal Pertandingan Semifinal Liga 2 2018)
Januar meminta Hidayat untuk jujur dan mengakui bahwa sempat mengajak Madura FC untuk mengalah dari PSS.
"Bapak mau mengaku atau tidak?," tanya Januar kepada Hidayat.
"Mengajak? Tidak," ucap Hidayat kepada Januar.
Di akhir wawancara, Hidayat mengatakan bahwa ia siap mundur apabila terlibat pengaturan skor.
"Saya siap bertanggung jawab kalau saya terbukti melakukan pengaturan skor, tidak usah panggil Komdis PSSI. Saya akan mengundurkan diri," kata Hidayat.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar