Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ferdinand Sinaga Hanya Bisa Bermain 30 Menit Saat PSM Jamu PSMS di Laga Terakhir Liga 1 2018

By Gangga Basudewa - Jumat, 7 Desember 2018 | 15:02 WIB
 Aksi striker PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, saat melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18).
MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM
Aksi striker PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, saat melawan Persib Bandung pada pekan kesepuluh Liga 1 2018 di Stadion GBLA, Bandung, Rabu(23/05/18).

Cederanya itu membutuhkan penanganan atau tahapan pemulihan tak singkat. Namun kehadiran Ferdinand sangat dibutuhkan di tim, sehingga ia kerap dimainkan di babak kedua.

Walau begitu tak mengurangi insting golnya. Tak ayal, kini suami Aghie Veronica mampu menjadi pemain berpredikat “Supersub”.

Bahkan ia kini menjadi top skor sementara Laskar Pinisi dengan 10 gol.

"Karena kita tahu, kalau Kita masih sangat membutuhkan tenaganya," jelas Robert.

Tak salah jika Robert berkata demikian, mengingat Ferdinand adalah pemain yang ,mampu membakar semangat rekan-rekan setimnya ketika momen sulit seperti ketinggalan gol, kesulitan mencetak gol atau dalam atmosfer laga penting lainnya sedang terjadi.

Ferdinand dinilai punya karakter motivator di lapangan. Pemain tipe motivator lapangan cukup langka, tidak banyak pemain yang bisa menjalankan peran ganda di lapangan.

Merujuk statistik musim ini, Ferdinand lebih banyak bermain sebagai pemain pengganti. Dari 28 laga yang dimainkan, ia hanya bermain sebagai starter sebanyak 13 kali. Sementara 15 laga sisanya tampil pengganti.

10 gol koleksinya, lima gol diantaranya ia ciptakan saat berstatus sebagai starter. Sementara lima gol lainnya ia ciptakan saat bertugas sebagai pemain pengganti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : makassar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X