Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persija Siap Tunaikan Janji Bantu Bersih-bersih SUGBK

By Muhammad Robbani - Sabtu, 8 Desember 2018 | 08:40 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra alias Teco dalam jumpa pers jelang laga kontra Persija Jakarta di ruang media Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/11/2018).
Media Persija Jakarta
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra alias Teco dalam jumpa pers jelang laga kontra Persija Jakarta di ruang media Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/11/2018).

 Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra alias Teco, siap menunaikan janjinya untuk ikut membantu membersihkan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).  

Sebelumnya, Teco berujar bahwa dirinya siap membantu membenahi SUGBK agar stadion itu bisa digunakan Persija pada laga terakhir Liga 1 musim 2018 kontra Mitra Kukar, Minggu (9/12/2018).

Satu hari menjelang laga itu, SUGBK akan digunakan acara keagamaan, Sabtu (8/12/2018).

"Harus, harus, besok kami bantu, tak apa. Kamu juga ikut?" kata Teco saat ditagih janjinya, Jumat (7/12/2018).

(Baca Juga: Kekuatan Doa Jadi Andalan Pelatih PSIS Semarang agar Tak Dibantai Persebaya)

(Baca Juga: Kembali ke Markas Persebaya, Gelandang PSIS Semarang Merasa Senang)

(Baca Juga: Rekor Gol David da Silva Terancam Disalip Penyerang PS Tira Aleksandar Rakic)

"Mungkin kami akan datang pagi jam 8.30. Akan ada beberapa pemain juga yang tak main mungkin bisa bantu," ujarnya menambahkan.

Pelatih asal Brasil itu juga tak akan mempermasalahkan kualitas rumput SUGBK yang diperkirakan tidak dalam kondisi terbaiknya pada laga kontra Mitra Kukar.

Rumput SUGBK memang sempat rusak setelah konser band kenamaan, Guns N' Roses, ditambah digelarnya acara keagamaan juga bakal membuat kondisi lapangan tidak dalam kondisi terbaiknya.

"Saya tidak boleh komentar karena belum lihat rumputnya. Sebelumnya di Piala AFC rumput sangat bagus sekali. Saat Persija melawan Persela Lamongan, di sana juga lumayan bagus," tuturnya.

"Tapi besok tak tahu seperti apa kondisinya, harus lihat dulu tapi tak masalah buat pemain kami," ucapnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X