Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PS Tira Kembali Menggunakan Stadion Pakansari sebagai Home Base Musim Depan

By Gangga Basudewa - Jumat, 14 Desember 2018 | 15:05 WIB
  Gelandang PS Tira, Sansan Husaeni, merarayakan gol persama rekan setimnya seusai mencetak gol ke gawang Persiba Bantul pada babak 128 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (24/7/2018).
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Gelandang PS Tira, Sansan Husaeni, merarayakan gol persama rekan setimnya seusai mencetak gol ke gawang Persiba Bantul pada babak 128 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (24/7/2018).

PS Tira mengumumkan akan kembali berpindah home base pada saat tampil di kompetisi sepak bola Liga 1 2019 mendatang.

Skuat berjuluk The Young Warriors The Army itu memilih Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat.

PS Tira akan menggunakan Stadion Pakansari dalam menjalani kompetisi di musim depan.

Sebelumnya, PS Tira harus terusir ke Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, sebagai kandang sementara di Liga 1 2018.

Manajemen PS Tira memiliki pertimbangan tersendiri memindahkan home base kembali ke Stadion Pakansari.

Baca Juga

Populer di Persija, Marko Simic Pernah Ditawari Main Film Indonesia

Bos Bali United Kecewa Klubnya Disanksi Komdis PSSI karena Laga Kontra Persija Jakarta

Bursa Transfer Liga 1 - Eks Bomber Sevilla Tinggalkan Mitra Kukar

Sepinya minat dan antusias warga sekitar dalam mendukung PS Tira menjadi salah satu pertimbangan manajemen tim kembali memindahkan home base di musim depan.

"Setelah menggelar rapat manajemen akhirnya diputuskan juga untuk musim depan pindah kandang ke (Stadion) Pakansari Bogor," kata perwakilan manajemen PS TIRA, Kusmanto Harapan, Kamis (13/12/2018).

“Musim depan PS TIRA akan kembali ke Stadion Pakansari setelah semusim kami di Stadion Sultan Agung, Bantul,” ucap Kusmanto menambahkan.

Lebih lanjut, Kusmanto mengatakan jika PS Tira mendapatkan dukungan lebih dari Pemerintah Daerah (Pemda) Bogor untuk menjalin kerja sama dalam waktu lama.

"Pertimbangan PS Tira ingin memiliki home base untuk jangka panjang. Apalagi kami menjalin kerja sama 30 tahun dengan Pemda Bogor sehingga dibutuhkan komitmen dari kedua pihak," tutur Kusmanto.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Habis nyoblos, kita bersatu kembali dalam sepak bola. . #liga1indonesia #liga12019

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : jakarta.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X