Kepada Akmal, Essien menilai potensi sepak bola Indonesia sangat besar.
Potensi yang dimiliki pemain muda Indonesia bahkan lebih besar dibandingkan benua asalnya, AFrika.
Namun Essien melihat ada kelemahan dari pemain muda Indonesia, yakni takut untuk bermain di luar negeri.
"Essien menyebut potensi pesepak bola Indonesia sangat besar. Dibekali bakat alam," tulis Akmal Marhali di Instagram, Sabtu (15/12/2018).
(Baca Juga: Demi Timnas Indonesia, Stefano Cugurra Rela Tinggalkan Posisi Pelatih Persija)
(Baca Juga: PSSI Akan Umumkan Pelatih Baru Timnas Indonesia di Tanggal Ini)
View this post on InstagramMungkinkah Wesley Sneijder ke Persib Bandung? #persib #persibbandung #wesleysneijder
Essien sempat menceritakan tentang pengalaman para pemain Timnas Ghana sampai bisa mencapai karier tertinggi.
"Waktu saya dan teman-teman main di timnas Piala Dunia U-17, kami sepakat siapa di antara pemain di tim yang tak main di luar negeri itu generasi gagal," ujar Essien.
Pemain Timnas Ghana generasi Essien sampai saat ini memang masih mampu berbicara banyak di sepak bola Eropa. Seperti Kwadwo Asamoah, Andre Ayew, Thomas Partey, sampai Kevin Prince Boateng.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |