“Untuk pelatih timnas U-22 kami tunjuk Indra Sjafri. Dia akan menangani tim ini sampai SEA Games 2019,” kata Joko Driyono.
“Kontrak Indra Sjafri satu tahun. Dari piala AFF U-22 sampai SEA Games 2019,” ucap pria yang akrab disapa Jokdri tersebut.
Tugas pertama Indra Sjafri nanti mengumpulkan para pemain untuk segera melakukan pemusatan latihan jelang berlaga di Piala AFF U-22 2019.
Di Piala AFF U-22, timnas U-22 Indonesia tergabung ke dalam Grup B bersama Malaysia, Myanmar, Singapura, dan tuan rumah Kamboja.
Perlu diketahui, Piala AFF U-22 merupakan turnamen yang baru kali pertama diselenggarakan AFF sebagai persiapaan menghadapi dua ajang di Asia.
Dua ajang kualifikasi ini adalah kualifikasi Piala Asia U-23 2020 pada 15-23 Juli 2019 dan juga persiapan untuk menghadapi SEA Games 2019.
Diketahui, turnamen serupa diadakan terakhir kali pada 2005 bertajuk Piala AFF U-23.
Saat itu timnas U-23 Thailand keluar sebagai juara pada 14 tahun lalu.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar