Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Ini Bantah Klaim dari Bhayangkara FC

By BolaSport - Jumat, 21 Desember 2018 | 10:04 WIB
     Striker Bhayangkara FC, Herman Dzumafo Epandi, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang PS Tira dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (4/5/2018).
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Striker Bhayangkara FC, Herman Dzumafo Epandi, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang PS Tira dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (4/5/2018).

"Kemarin orang tua saya menegaskan keputusan ada di saya. Keluarga mendukung di mana pun saya bermain, di sini termasuk keluarga besar Saddil," lanjutnya.

Sementara Rachmad Hidayat, dirinya pun seirama dengan Saddil yakni memberi tepisan atas klaim Bhayangkara FC.

Lagi-lagi, Bhayangkara FC melalui manajer Sumardji menyebut jika timnya telah resmi mendaratkan Rachmad beserta satu pemain timnas Indonesia, Ilham Udin.

Dua nama itu diungkap manajer Bhayangkara FC, Sumardji, di sela-sela syukuran tim usai berakhirnya Liga 1 2018 di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (19/12/2018).

Baca Juga: 

Namun seperti dilansir BolaSport.com dari Tribun Medan, Rachmad menepis bahwa dirinya bergabung dengan The Guardian.

Memang ia akui sudah deal, hanya saja belum resmi. Sebab belum ada tandatangan kontrak secara resmi.

"Ooh itu belum pasti. Memang sudah deal, semua tim pun bisa deal juga. Tapi aku belum ada tandatangan dan terima uang," ujar Rachmad.

Saat ini Bhayangkara FC memang tengah getol menyusun kerangka impian untuk kompetisi musim 2019.

Pasalnya tim yang bermarkas di Stadion PTIK, Jakarta ini baru kehilangan beberapa pilar penting, yakni Paulo Sergio dan Vladimir Vujovic.

Belum lagi The Guardian ditinggal pelatih Simon McMenemy yang resmi ditunjuk untuk menukangi timnas Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X