SUPERBALL.ID -- Persija Jakarta terus mempersiapkan diri menjelang duel babak 32 besar Piala Indonesia 2018-2019.
Persija akan menjamu 757 Kepri Jaya di Stadion Patriot, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (23/1/2019).
Pelatih Persija Ivan Kolev kembali menggelar latihan di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Minggu (20/1/2019).
Baca Juga : Pulang dari Timnas U-22 Indonesia, Syafril Lestaluhu ke Persib Senior
Baca Juga : Persib Bandung Tunggu Kehadiran Satu Pemain Baru Lagi dari Asia
Ivan Kolev mengungkapkan anak-anak asuhnya sangat bersemangat menyambut laga ini.
Ivan Kolev menilai anak-anak asuhnya sudah tak sabar menjalani laga perdana di musim ini.
“Persiapan bagus, semua pemain menunjukkan semangat tinggi untuk bermain, mereka sudah tidak sabar untuk bermain di lapangan,” ujar Ivan Kolev, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Persija.id, Senin (31/1/2019).
Pelatih asal Bulgaria itu menambahkan, perkembangan beberapa pemain baru dinilainya menunjukkan grafik positif.
Ivan Kolev menilai adaptasi ketujuh pemain itu di Persija sangat baik.
Baca Juga : Persipura Belum Punya Pelatih Baru Jelang Duel di Piala Indonesia
Baca Juga : Nova Arianto Sanjung Andy Setyo Selama di Timnas U-22 Indonesia
Persija kedatangan tujuh pemain untuk musim 2019, yakni Ryuji Utomo, Jakhongir Abdumuminov, Bruno Matos, Resky Fandi, Heri Susanto, Tony Sucipto, dan Vinicius Lopes Laurindo.
“Sekali lagi ketujuh pemain ini sangat bagus, perkembangan mereka semakin hari semakin positif,” puji Ivan Kolev.
Siapa yang akan dimainkan Ivan Kolev menghadapi 757 Kepri Jaya?
“Nanti akan kita lihat, pemain dalam kondisi terbaik pasti akan kami turunkan, untuk saat ini saya belum mau berkomentar banyak,” jelas Ivan Kolev.
Tak Anggap Remeh
Ivan Kolev bertekad akan serius mempersiapkan diri menghadapi Kepri 757 Kepri Jaya.
Meski lawannya itu merupakan klub Liga 3, Ivan Kolev menegaskan timnya tidak akan meremehkan klub asal Batam tersebut.
Persija menghadapi 757 Kepri Jaya pada leg pertama babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Patriot, Kota Bekasi, 23 Januari.
Ini menjadi pertandingan pertama bagi Persija tahun ini sekaligus ujian perdana Ivan Kolev sebagai pelatih Persija.
Salah satu alasan Ivan Kolev tak main-main pada duel ini karena sekaligus dijadikan sebagai laga pemanasan sebelum tampil melawan Home United di babak preliminary kualifikasi Liga Champions Asia 2019 pada 5 Februari.
"Setiap game yang kami hadapi itu penting sekali karena kesempatan untuk setiap pemain membuktikan kualitasnya,” ujar Ivan Kolev.
“Yang penting sekarang kami perbaiki kondisi karena sebentar lagi kalian tahu kami akan tampil di Liga Champions, itu memang tugas yang sangat serius,” ucap Ivan Kolev.
Seluruh aspek yang ada seperti teknik dan fisik terus digeber oleh mantan pelatih Sriwijaya FC ini agar timnya benar-benar siap menghadapi tiga laga terdepan.
Beruntung, selama empat hari Ivan Kolev sangat senang dengan perkembangan anak-anak asuhnya yang menunjukkan perkembangan positif.
“Sekali lagi semua aspek terus kami asah, kami menghargai semua tim yang dihadapi dan harus siap main dengan siapa pun,” tandas Ivan Kolev.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar