SUPERBALL.ID - Pelatih PSMS Medan, Abdul Rahman Gurning, mengalami kesulitan dalam membangun skuat timnya karena ketidaktersediaan dana.
Para pemain profesional yang ia harapkan datang, belum juga hadir.
Apalagi para pemain tersebut masih mangkir untuk datang lantaran belum adanya kejelasan kontrak.
Sedangkan, Manajemen PSMS saat ini masih terkendala dana untuk mengikat pemain dan melakukan kontrak.
Sementara soal pemain incaran yang sudah masuk daftar, Gurning hanya bisa menunggu keputusan Manajemen.
Ia belum bisa menjalankan programnya jika tidak adanya pemain.
Sebab, para pemain tersebut nantinya pihak Manajemen yang menghubungi satu persatu pemain untuk datang, termasuk negoisasi nilai kontrak pemain tersebut.
"Saya berharap Manajemen yang langsung hubungi pemain. Biar mereka yang komunikasi soal nego kontraknya. Kalau sudah oke mungkin baru bisa berjalan," beber Pelatih berusia 61 tahun itu.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | medan.tribunnews.com |
Komentar