SUPERBALL.ID - Penyerang Persija Jakarta Marko Simic memberikan komentarnya terkait pertemuan Macan Kemayoran dengan mantan klubnya Becamex Binh Duong pada Piala AFC 2019.
Marko Simic berkesempatan untuk reuni dengan klub lamanya dari Vietnam Becamex Binh Duong pada fase Grup Piala AFC.
Persija Jakarta tetap ambil bagian di kompetisi antarklub Asia dengan tampil di Piala AFC meski gagal melaju ke babak utama Liga Champions Asia (LCA).
Federasi Sepak Bola Asia (AFC) menjamin setiap klub yang gagal dari kualifikasi LCA akan mendapat satu tempat di fase grup Piala AFC.
Kepastian Macan Kemayoran tampil di Piala AFC didapatkan setelah takluk 1-3 dari tuan rumah Newcastle Jets pada kualifikasi eliminasi kedua Liga Champions Asia (LCA), Selasa (12/2/2019).
Kembali ke Simic, dia pernah bermain untuk klub Vietnam tersebut pada musim 2015 dengan mencatat enam penampilan dan empat gol.
Di sana, Simic juga berhasil mempersembahkan dua gelar yakni Liga Vietnam dan Piala Vietnam 2015.
Baca Juga : Gagal Tampil di LCA, Persija Jumpa Klub Lama Marko Simic di Piala AFC
Uniknya, laga pertama Persija di Piala AFC adalah menggelar laga kandang kontra Becamex Binh Duong yang akan terselenggara pada 26 Februari 2019.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar