Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sangat Ketat, Aturan Ini Berlaku Saat Arema FC Bentrok dengan Persib

By Aidina Fitra - Rabu, 20 Februari 2019 | 14:41 WIB
Suporter Arema FC, Aremania.
Bayu Chandra
Suporter Arema FC, Aremania.

SUPERBALL.ID – Aremania tidak boleh sembarangan saat menyaksikan laga Arema FC kontra Persib Bandung pada leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018.

Laga itu akan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Jumat (22/2/2019).

Panpel laga Arema FC kontra Persib Bandung Abdul Haris mengatakan ada beberapa larangan uuntuk Aremania di laga itu.

Di antaranya adalah larangan memasang spanduk.

“Panpel melarang pemasangan spanduk di semua pagar tribun mulai pertandingan Arema FC melawan Persib nanti.”

“Atas saran Aremania dan pihak lain, hal itu menghalangi penonton yang berada di tribun berdiri,” kata Abdul Haris dikutip SuperBall.id dari Suryamalang.com, Rabu (20/2/2019).

Selain itu, Aremania yang tidak memiliki tiket laga tidak boleh datang ke stadion.

Aremania yang tidak memiliki tiket jangan masuk ke area luar stadion.”

“Panpel bekerja sama dengan polisi akan menyisir dan memulangkan suporter yang tidak bertiket,” ujarnya.

“Selain itu, jangan membeli tiket di calo. Panpel dan polisi akan menindak tegas praktik penjualan tiket di calo.”


Editor : Aidina Fitra
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X