Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Link Live Streaming Persib Vs PS Tira Persikabo, Kick-off Piala Presiden Dibuka Jokowi

By Taufik Batubara - Jumat, 1 Maret 2019 | 12:05 WIB
Bek Persib Bandung, Bojan Malisic, saat tampil melawan PSM Makassar pada pekan kesepuluh Liga 1 2018
japrit
Bek Persib Bandung, Bojan Malisic, saat tampil melawan PSM Makassar pada pekan kesepuluh Liga 1 2018

SUPERBALL.ID - Persib Bandung versus PS TiraPersikabo akan menjadi partai pembuka Piala Presiden 2019, disiarkan Indosiar dan link live streaming.

Kick-off siaran langsung dan link live streaming Persib versus PS Tira Persikabo ini digelar Sabtu (2/3/2019) pukul 16.00 WIB di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

Menurut PSSI, Presiden Jokowi akan membuka Piala Presiden edisi keempat itu.

Baca Juga: Del Piero dan Carles Puyol Akan Kunjungi Tiga Kota Besar di Indonesia

Baca Juga: Radovic Minta Dua Pemainnya Lupakan Persib demi Timnas U-22 Indonesia

Persib menjadi tuan rumah Grup A Piala Presiden 2019.

Selain PS Tira Persikabo, Persib juga akan menghadapi Persebaya Surabaya dan Perseru Serui.

Pada Piala Presiden 2018, Persib gagal lolos ke perempat final setelah terhenti di Grup A yang juga dihuni Sriwijaya FC, PSMS Medan, dan PSM Makassar.

Seluruh laga Grup A digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung.

Persib dan PSM Makassar tersingkir karena hanya menang satu kali dan kalah dua kali.    

Namun, Persib juga sudah menorehkan sejarah emas di turnamen pramusim ini, yakni juara Piala Presiden edisi perdana tahun 2015. 

Bagaimana kans Persib pada Piala Presiden 2019?

Bek andalan Persib Bojan Malisic menyatakan kesiapannya melakoni pertandingan perdana Piala Presiden 2019 kontra PS Tira Persikabo.

Menghadapi klub merger dari Bogor itu, Bojan Malisic mengaku optimistis skuat Maung Bandung bisa meraih poin sempurna. 

Apalagi, Bojan Malisic mengaku tengah dalam motivasi yang tinggi guna membawa Persib meraih gelar Piala Presiden untuk kedua kalinya. 

Baca Juga: Update Transfer Liga 1 - Semen Padang Datangkan Penyerang Asal Prancis

Baca Juga: Bersama Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri Punya Kans untuk Lampaui Luis Milla

"Kami akan bekerja sebaik mungkin di pertandingan besok, emenangan di pertandingan pertama tentunya akan membuat tim lebih percaya diri untuk pertandingan selanjutnya," ujar Bojan Malisic, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Persib.co.id, Jumat (1/3/2019). 

"(Pada penampilan) Piala Presiden kedua, saya harus mendapatkan sesuatu yang besar untuk Persib," tandas pemain asal Serbia itu. 

Pemain bernomor punggung 4 ini tak mau meremehkan kekuatan PS Tira-Persikabo saat ini.

Menurut Bojan Malisic, tim yang kini dibesut pelatih Rahmad Darmawan itu berpotensi menyulitkan Maung Bandung. 

"Musim lalu (Liga 1 2018) kami pernah bermain imbang di Bandung melawan mereka, itu menandakan jika kami harus tetap fokus melawan siapa saja," ucap Bojan Malisic.

Selain disiarkan langsung Indosiar, pembaca SuperBall.id yang ingin menyaksikan duel Persib versus PS Tira-Persikabo ini bisa melalui tautan streaming:

Link Live Streaming Persib Vs PS Tira-Persikabo

Link Live Streaming Persib Vs PS Tira-Persikabo


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X