Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Aksi The Jak Mania di Myanmar yang Bikin Media Internasional Berdecak Kagum

By Aidina Fitra - Rabu, 13 Maret 2019 | 13:44 WIB
Aksi koreo The Jak Mania masuk dalam suporter paling fenomenal sepanjang 2018 versi media asing.
DOK-PERSIJA.ID
Aksi koreo The Jak Mania masuk dalam suporter paling fenomenal sepanjang 2018 versi media asing.

SUPERBALL.ID - Suporter Persija Jakarta, The Jak Mania, meninggalkan sikap santun di Myanmar.

Kemenangan yang didapat Persija Jakarta tak serta membuat The Jak Mania abai terhadap kebersihan Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar.

The Jak Mania yang menyaksikan laga itu membersihkan Stadion Thuwunna setelah Persija Jakarta sukses dengan skor 3-1 atas tim tuan rumah Shan United.

Beberapa The Jak Mania terlihat memunguti sampah-sampah di tribune penonton Stadion Thuwunna.

Aksi ini pun disorot oleh media internasional sekelas Foxsportasia pada Rabu (13/3/2019).

Saat laga, Persija Jakarta memang sempat tertinggal 0-1 dari tuan rumah, Shan United.

Namun di babak kedua, Persija Jakarta mengganas dan menunjukkan agresivitas pada klub Myanmar itu.

Gol Bruno Matos di babak kedua membangkitkan semangat skuat Macan Kemayoran.

Berselang 10 menit, Steven Paulle membalikkan kedudukan.

Gol Steven Paulle membuat Persija Jakarta unggul 2-1 atas Shan United.

Demi memastikan kemenangan, Bruno Matos kembali mencetak gol jelang babak kedua usai.

Gol Bruno Matos membuat skor menjadi 3-1 untuk keunggulan Persija Jakarta.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X