Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pemain Jebolan Lazio dan Frankfurt Tetap Harus Ikut Seleksi di Sriwijaya FC

By Aulli Reza Atmam - Rabu, 20 Maret 2019 | 13:38 WIB
        Tim Sriwijaya FC berlatih di Stadion Bumi Sriwijaya, Rabu (5/9/2018) sore.
japrit
Tim Sriwijaya FC berlatih di Stadion Bumi Sriwijaya, Rabu (5/9/2018) sore.

SUPERBALL.ID - Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi memastikan setiap calon pemain timnya akan melewati proses seleksi sebelum direkrut.

Hal ini juga akan diberlakukan kepada dua pemain naturalisasi yang mengajukan lamaran kepada Sriwijaya FC, Kevin Scheunemann dan Lorenzo Pace.

Kas Hartadi menegaskan dua pemain naturalisasi itu akan diseleksi meski salah satunya merupakan jebolan dari klub kenamaan Italia, Lazio.

Seperti diketahui, masuknya Asfan Fikri Sanaf sebagai Direktur Utama PT SOM, ditunjuknya pelatih Kas Hartadi, dan isu merapatnya beberapa investor membuat daya tarik Sriwijaya FC makin meningkat di mata pemain.

Setelah 4 pemain merapat seperti Ambrizal, Yongki Aribowo, Juan Revi dan Ferdiansyah, kini dua pemain naturalisasi Lorenzo Pace dan Kevin Scheunemann mengajukan lamaran.

Lorenzo sendiri bukan nama asing bagi Laskar Wong Kito, karena pernah mengikuti seleksi bersama Sriwijaya FC.

Namun, pelatih Rahmad Darmawan kemudian menolaknya pada musim 2018 lalu.

Lorenzo tercatat didikan Lazio, sempat bermain di Lazio senior musim 2012-2015, kemudian main di Viterbese musim 2015 dan Cynthia musim 2016.

Terakhir ia bermain di Trastevere, klub Serie D Liga Italia.

"Mereka yang lamar," ujar Wakil Ketua Tim SAR Sriwijaya FC Hendri Zainuddin Selasa (19/3).

Lorenzo berposisi sebagai Gelandang.

Meski tak memiliki pengalaman di Indonesia, ibunya warga negara Indonesia.

Sementara Kevin jebolan akademi Klub Jerman, Frankfurt.

Kevin Sempat belajar di Malang Football Club ketika remaja dan pernah dicoret saat mengikuti seleksi di Persiba 2017.

Hendri mengatakan, perekrutan ini dikoordinasikan dengan manajemen Sriwijaya FC.

Kini tinggal butuh pertimbangan dari manajemen dan pelatih Sriwijaya FC untuk mengesahkan nama-nama pemain.

"Tinggal koordinasi dengan pelatih dan manajemen," jelasnya.

Pelatih Kas Hartadi mengatakan, terlepas apakah Lorenzo alumni Lazio, dan Kevin  dari Frankfurt, keduanya harus mengikuti seleksi.

"Meski naturalisasi dan dari Lazio, mereka tetap harus mengikuti seleksi sesuai dengan prosedur dan standar yang kita tetapkan," ujar Kas Hartadi.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Berita Sriwijaya FC: Kas Hartadi Tegaskan 2 Pemain Naturalisasi akan Diseleksi Meski dari Lazio, http://palembang.tribunnews.com/2019/03/20/berita-sriwijaya-fc-kas-hartadi-tegaskan-2-pemain-naturalisasi-akan-diseleksi-meski-dari-lazio?page=all.
Penulis: Hendra Kusuma
Editor: Hendra Kusuma


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : palembang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X