Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Egy Maulana Vikri Yakin Timnas U-23 Indonesia Bungkam Thailand dan Vietnam, Ini Alasannya

By Taufik Batubara - Rabu, 20 Maret 2019 | 16:53 WIB
Striker Timnas U-23 Indonesia Egy Maulana Vikri siap melibas Timnas U-23 Thailand dan Timnas U-23 Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.
Striker Timnas U-23 Indonesia Egy Maulana Vikri siap melibas Timnas U-23 Thailand dan Timnas U-23 Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Padahal, Indra Sjafri sama sekali tak menargetkan juara Piala AFF U-22 2019, bahkan hanya menjadikannya semacam persiapan ke Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

Egy Maulana Vikri pun tak masuk dalam skuat Timnas U-22 Indonesia itu, karena tak diizinkan klubnya, Lechia Gdansk.

"Semua tim di Grup K memiliki kesempatan untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2020, Timnas U-23 Indonesia juga memiliki skuat yang bagus."

"Kami juga bertujuan menang, jadi lolos kualifikasi adalah prasyarat," tutur Egy Maulana Vikri.

Selain Egy Maulana Vikri, dalam kategori umur U-23 Indonesia juga memiliki sejumlah pemain yang merumput di Eropa, seperti Ezra Walian, Keziah Veendorp dan Shayne Pattynama di Belanda, atau Darren Sidoel di Reading, klub Championship, Inggris.

Timnas U-23 Indonesia versus Timnas U-23 Thailand akan mengawali Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Jumat (22/3/2019) pukul 17.00 WIB.

Setelah itu, Timnas U-23 Indonesia meladeni Timnas U-23 Vietnam, Minggu (24/3/2019).

Terakhir, Marinus Wanewar dkk melayani Timnas U-23 Brunei, Selasa (26/3/2019).

Semua laga itu digelar di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, dan disiarkan langsung oleh RCTI.

PERFORMA TERBAIK DI ASIA


Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X