Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIM Akan Tantang Bali United untuk Lakoni Laga Uji Coba

By BolaSport - Kamis, 2 Mei 2019 | 21:10 WIB
CEO PT PSIM Jaya, Bambang Susanto dan pelatih Vladimir Vujovic berfoto bersama tujuh rekrutan anyar PSIM Yogyakarta di Monumen PSSI, Wisma Soeratin, Baciro, Jumat (12/4/2019).
TRIBUNJOGJA.COM / Hanif Suryo
CEO PT PSIM Jaya, Bambang Susanto dan pelatih Vladimir Vujovic berfoto bersama tujuh rekrutan anyar PSIM Yogyakarta di Monumen PSSI, Wisma Soeratin, Baciro, Jumat (12/4/2019).

SUPERBALL.ID - PSIM Yogyakarta akan menantang kontestan Liga 1 2019 yakni Bali United di laga uji coba sebelum bergulirnya Liga 2 2019.

Sebelumnya, PSIM Yogyakarta sudah menantang dua kontestan Liga 1 2019 yakni Barito Putera dan Persipura Jayapura.

Baca Juga : Kalah Telak dari Persipura, Pelatih PSIM: Mereka Pakai 4 Pemain Asing

Namun PSIM harus kalah 0-1 dari Barito Putera dan 0-3 dari Persipura Jayapura.

Kekalahan itu tidak membuat tim berjulukan Laskar Mataram menyerah dan ingin memperkuat tim dengan menantang Bali United.

Saat ini CEO PSIM, Bambang Susanto, sedang berkomunikasi dengan pemilik Bali United, Pieter Tanuri, yang diketahui merupakan rekan bisnis.

Bila nantinya Bali United setuju, PSIM siap untuk bertandang ke Pulau Dewata.

"Saya sedang komunikasi dengan Pak Pieter kalau mau menjajal uji tanding lawan Bali United. Kalau lawan Bali United, ya mungkin kami harus kesana (tandang)," ujar Bambang dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.

Bambang mengatakan bahwa uji coba tersebut bakal digelar di bulan puasa, sebelum kick-off Liga 1 2019 dimulai.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X