Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Posisi Ivan Kolev di Kursi Pelatih Persija Dipastikan Masih Aman

By Gangga Basudewa - Selasa, 7 Mei 2019 | 16:01 WIB
Pelatih Persija Jakarta Ivan Kolev memimpin latihan timnya di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara, Hal
PERSIJA.ID
Pelatih Persija Jakarta Ivan Kolev memimpin latihan timnya di Lapangan PS AU TNI Angkatan Udara, Hal

SUPERBALL.ID - Manajemen Persija Jakarta memastikan posisi pelatih kepala Ivan Kolev masih aman.

Hasil buruk kekalahan beruntun lima pertandingan berturut-turut tidak membuat posisi pelatih berkebangsaan Bulgaria itu terancam.

Ivan Kolev berhasil memutus trend negatif tak pernah menang selama lima pertandingan pada saat menghadapi Bali United di leg kedua babak 8 besar Piala Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (5/5/2019) lalu.

Kondisi ini membuat jajaran manajemen tim berjuluk Macan Kemayoran itu masih tetap percaya dengan sosok Ivan Kolev di lapangan.

Baca Juga : Bali United Langsung Fokuskan Diri untuk Persiapan Liga 1 2019 Setelah Dikalahkan Persija

Chief Executive Officer (CEO) Persija Jakarta, Ferry Paulus mengatakan kekalahan beruntun yang dialami timnya disebabkan karena beberapa faktor.

"Begini ya begini, kita tidak menjangkau yang kaitannya dengan hal teknis di lapangan. Tim teknis sepakat, ada kendala yang ada di tim ini. Mereka semua meramu dan ketemu jalan keluar salah satunya adalah rest," ucap Ferry Paulus.

Sosok Ivan Kolev diyakini masih bisa memperbaiki kondisi para pemain Persija jakarta menjadi lebih baik lagi kedepannya.

Ferry Paulus mengakui kehadiran pelatih berusia 61 tahun itu di timnya mampu memberikan pengaruh besar terhadap permainan skuat Ibu Kota.

"Dari sisi taktikal dan kerapihan permainan memang jauh lebih rapih saat ini (ditangani Ivan Kolev). Padahal materi pemainnya bisa dibilang mungkin sedikit dibawah tahun lalu," tutur Ferry Paulus.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X