Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Ngotot Daftarkan Fabiano Beltrame, Launching 11 Mei 2019

By Taufik Batubara - Rabu, 8 Mei 2019 | 13:46 WIB
Fabiano Beltrame berharap-harap cemas menanti proses naturalisasi untuk bisa memperkuat Persib Bandung.
SIMAMAUNG.COM
Fabiano Beltrame berharap-harap cemas menanti proses naturalisasi untuk bisa memperkuat Persib Bandung.

SUPERBALL.ID - Persib Bandung sangat bersemangat memiliki skuat yang lebih kuat, termasuk di dalamnya Fabiano Beltrame, untuk menghadapi Liga 1 2019.

Target Persib tahun ini adalah juara Liga 1 2019 setelah gagal pada musim sebelumnya.

Untuk itu, Persib keukeuh mendaftarkan Fabiano Beltrame sebagai pemain lokal Indonesia.

Baca Juga:

Skuat Lengkap, Prediksi Formasi Persib Bandung untuk Musim 2019

Flavio Beck Junior Kembali ke Indonesia Bersama Bhayangkara FC

Riko Simanjuntak Mengaku Kesulitan Bermain dengan Bruno Matos

Fabiano Beltrame masih berwarga negara Brasil, belum resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI).

Menurut kabar terakhir, berkas permohonan naturalisasi Fabiano Beltrame belum mendapat pengesahan dari Sekretariat Negara, yang kemudian mendapatkan pengesahan Presiden dan diambil sumpahnya.

Padahal, masa bursa transfer untuk pemain asing akan ditutup pada 9 Mei 2019, sedangkan untuk pemain lokal tanggal 23 Mei 2019.

Dalam waktu yang sangat terbatas itu, manajemen Persib dan Fabiano Beltrame kini berharap-harap cemas.

Namun, manajemen Persib tatep optimistis proses naturalisasi Fabiano Beltrame segera selesai dan bisa didaftarkan sebagai pemain lokal.

“Sementara mungkin itu (Fabiano Beltrame akan didaftarkan sebagai pemain naturalisasi), tetapi memang belum tentu ya, karena belum beres prosesnya, jadi lihat saja nanti bagaimana?” ujar Manajer Persib Umuh Muchtar di Bandung, Rabu (8/5/2019), sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Simamaung.com.

“Mudah-mudahan saja lancar dan tidak ada masalah, tidak ada gangguan, mudah-mudahan, semua berdoalah pokoknya,” lanjut Umuh Muchtar.

Jika Fabiano Beltrame tak bisa didaftarkan sebagai pemain lokal (WNI), maka Persib tak bisa memakainya sebagai pemain asing untuk musim 2019.

Sebab, kuota pemain asing Persib kini telah terpenuhi, yakni 4 orang.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi masih memakai formula 3+1 untuk pemain asing di Liga 1 2019.

Artinya, setiap klub di Indonesia hanya boleh memakai 4 pemain asing dengan rincian 3 dari benua Eropa, Amerika, Afrika, dan 1 wajib memiliki 1 pemain Asia-Australia.

4 PEMAIN ASING PERSIB

Bojan Malisic (Serbia-Eropa)
Ezechiel N'Douassel (Chad-Afrika)
Rene Mihelic (Slovenia-Eropa)
Artur Gevorkyan (Turkmenistan-Asia)

Baca Juga:

VIDEO - Mohamed Salah Ejek James Milner di Ruang Ganti Usai Liverpool Singkirkan Barcelona

Persipura Ingin PSSI Segera Gelar Kongres Luar Biasa

Launching Persib

Sementara itu, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Kuswara S Taryono memastikan launching atau peluncuran Persib akan digelar Sabtu (11/5/2019).

Namun, Kuswara S Taryono belum bisa mengungkapkan di mana launching akan dilaksanakan dan seperti apa.

“Untuk launching kita jadwalkan tanggal 11 Mei, untuk tempat dan teknis sedang dimatangkan, mudah-mudahan segala persiapannya berjalan lancar sampai pelaksanaannya begitu,” ujar Kuswara S Taryono.

Sebagaimana launching sebelumnya, Persib akan memperkenalkan jajaran pelatih dan pemain kepada publik.

Momen yang ditunggu-tunggu biasanya adalah saat pengenalan jersey terbaru Persib Bandung untuk menjajal kompetisi Liga 1.

Manajemen Persib juga bakal memperkenalkan mitra sponsornya untuk musim 2019 ini.

Sejauh ini sudah ada 10 sponsor yang mendanai Persib, yakni Indofood, MobilTM, Go-jek, Permata Bank Syariah, Pria Punya Selera, Kopi ABC, Elevenia, Sportama, Corsa-Achilles, dan Panther.

“Yang pasti nanti saat launching, selain launching pemain juga launching jersey dan sponsor," jelas Kuswara S Taryono.

Kuswara S Taryono mengungkapkan, akan ada lagi sponsor baru yang belum dikenalkan, tetapi sudah pasti muncul saat pengenalan skuat nanti.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X