Persebaya unggul lebih dulu di menit ke-23 berkat gol yang dicetak oleh Misbakul Solikin.
Namun sayang keunggukan tersebut tak bertahan lama.
Kalteng Putra mampu menyamakan kedudukan lewat gol Patrich Wanggai tiga menit berselang.
Tak ada gol tambahan tercipta di babak kedua dan memaksa kedua tim harus rela berbagi angka.
Hasil imbang tersebut membuat Kalteng Putra menempati peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 4 poin dari dua pertandingan yang telah dijalaninya.
Sementara Persebaya berada di posisi ke-11 klasemen dengan 1 poin, torehan poin yang sama dimiliki Bhayangkara FC di posisi ke-12.
Klasemen sementara Shopee Liga 1 pekan 2, Selasa (21/5).
Klasemen selengkapnya: https://t.co/BULEQCh88E#ShopeeLiga1#ShopeeForMen#ShopeeID pic.twitter.com/KP0eLByyEu
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) 21 Mei 2019
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar