SUPERBALL.ID - Seluruh kontestan Liga 1 2019 yang berjumlah 18 tim telah melakoni pertandingan pekan kedua.
Madura United masih kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 usai meraih dua kemenangan, lawan Persela dan Barito Putera.
Posisi kedua dan ketiga ditempati oleh PSM Makassar dan Bali United dengan torehan poin yang sama (6 poin).
Kompetisi Liga 1 2019 akan memasuki pekan ketiga pada Senin (27/5/2019) hingga Jumat (31/5/2019).
Di pekan ketiga ini, Persija Jakarta harus melewati ujian berat.
Tim besutan Ivan Kolev itu harus menghadapi tuan rumah Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Bali United sukses menyapu bersih dua pertandingan awal Liga 1 2019 dengan kemenangan.
Dua kemenangan tersebut juga diraihnya saat bermain di markas sendiri.
Sebaliknya, Persija gagal meraih kemenangan ketika melakoni dua laga tandang pertamanya.
Bermain imbang 1-1 lawan Barito Putera dan takluk 1-2 dari tuan rumah PSIS Semarang.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar