Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Performa Kalteng Putra Tak Apik, Gomes de Oliviera Siap Mundur

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 26 Juli 2019 | 20:00 WIB
Pelatih Kalteng Putra, Gomes De Oliveira, memberikan keterangan saat jumpa pers jelang lawan Bali United pada pekan keempat Liga 1 2019 di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada 25 Juni 2019.
ANTARA NEWS
Pelatih Kalteng Putra, Gomes De Oliveira, memberikan keterangan saat jumpa pers jelang lawan Bali United pada pekan keempat Liga 1 2019 di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada 25 Juni 2019.

SUPERBALL.ID - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliviera, menyatakan kesiapannya untuk mundur dari kursi kepelatihannya saat ini.

Gomes de Oliviera bertanggung jawab atas kekalahan lima kali secara beruntun yang dirasakan Kalteng Putra pada kompetisi Liga 1 2019.

Kekalahan demi kekalahan dirasakan Kalteng Putra ketika bertemu Borneo FC, PSS Sleman, Persela Lamongan, Persib Bandung, dan Tira Persikabo.

Dua dari lima kekalahan yang dirasakan Kalteng Putra itu diterima ketika bermain di kandang, sisanya merupakan laga tandang.

Kekalahan itu yang membuat Kalteng Putra saat ini duduk di posisi ke-16 dengan mengemas delapan poin dari 10 pertandingan yang sudah dilakoni.

Pelatih asal Brasil itu menyerahkan keputusan nasibnya kepada manajemen Kalteng Putra.

Baca Juga: Cedera Asensio Ingatkan Real Madrid dengan Nasib Mantan Pelatih Timnas Indonesia

"Keputusan nasib saya saat ini ada di manajemen Kalteng Putra, tapi saya akan bertanggung jawab dengan risiko bila harus keluar dari sini," kata Gomes de Oliviera saat ditanya BolaSport.com, Jumat (26/7/2019).

Menurut Gomes de Oliviera, kekalahan yang dirasakan oleh Kalteng Putra bukan disebabkan olehnya saja.

Ada beberapa faktor yang membuat tim promosi Liga 1 2019 itu tidak bermain baik dalam lima pertandingan terakhir.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X