Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ezechiel Siap Antar Persib Menang di Markas Barito Putera

By BolaSport - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 22:32 WIB
Striker Persib Bandung Ezechiel N'Douassel dijegal pemain PS Tira-Persikabo dalam duel Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (18/6/2019) malam WIB.
TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA
Striker Persib Bandung Ezechiel N'Douassel dijegal pemain PS Tira-Persikabo dalam duel Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (18/6/2019) malam WIB.

SUPERBALL.ID - Penyerang Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel, siap mengantarnya timnya menang atas Barito Putera pada pekan ke-12 Liga 1 2019

Laga Persib kontra Barito Putera akan dihelat di Stadion Demang Lehman, Martapura, Minggu (4/8/2019).

Persib Bandung akan berusaha keras meraih tiga angka maksimal atas tuan rumah Barito Putera pada laga besok.

Meski bermain sebagai tim tamu, Persib Bandung tidak ingin menyerah dalam usaha merebut kemenangan keempat di Liga 1 2019.

Tim asuhan Robert Rene Alberts itu mengalami hasil kurang bagus pada dua laga terakhirnya di Liga 1 2019.

Baca Juga: Barito Putera Vs Persib - Robert Alberts Punya Resep Hadapi Tim Tuan Rumah

Mereka dikalahkan Bali United 0-2, dan pada laga terbaru dikalahkan Arema FC 1-5 pada pertandingan tunda pekan keempat Liga 1 2019.

Dua kekalahan tersebut menyebabkan Persib Bandung menempati posisi ke-11 klasemen Liga 1 2019 dengan 13 poin.

Kemenangan melawan Barito Putera akan membantu Persib Bandung dalam memperbaiki posisinya di daftar klasemen sementara Liga 1 2019.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X