Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Tak Diperkuat Sejumlah Pemain Ini Saat Hadapi Persebaya

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 23 Agustus 2019 | 19:52 WIB
Duel udara antara kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa dan bek Bhayangkara FC, Anderson Salles, di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (10/8/2019).
MEDIA BHAYANGKARA FC
Duel udara antara kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa dan bek Bhayangkara FC, Anderson Salles, di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (10/8/2019).

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta akan menghadapi Persebaya Surabaya pada pekan ke-16 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (24/8/2019).

Setidaknya ada lima pemain Persija Jakarta yang dipastikan absen melawan Persebaya Surabaya.

Kelima pemain Persija Jakarta itu adalah Andritany Ardhiyasa, Fitra Ridwan, Yogi Rahadian, Steven Paulle, dan Bruno Matos.

Untuk Steven Paulle dan Bruno Matos dipastikan tidak akan membela Persija Jakarta lagi pada musim ini karena sudah dilepas.

Baca Juga: Latih Persebaya di Liga 1 2019, Alfred Riedl Lanjutkan Mimpi yang Tertunda

Sementara Fitra Ridwan dan Yogi Rahadian absen karena sedang pemulihan cedera. Terakhir, Andritany Ardhiyasa sedang mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia.

Persija Jakarta tidak perlu terlalu khawatir dengan absennya lima pemain.

Sebab, Persebaya Surabaya juga tanpa diperkuat lima pemain intinya yaitu Osvaldo Haay, Rachmat Irianto, Hansamu Yama, Otavio Dutra, dan Irfan Jaya saat melawan Persija.

"Bruno Matos sudah tidak ikut tim lagi karena sudah mengakhiri kesepakatan dengan manajemen," kata Julio Banuelos dalam sesi jumpa pers di Surabaya, Jumat (23/8/2019).


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X