Di depan publik sendiri, skuad asuhan Alfred Riedl sukses menghancurkan sang tetangga dengan skor telak 5-1.
Salah satu gol dicetak oleh Cristian Gonzales lewat proses yang indah.
Dari sisi kanan kotak penalti lawan, ia kemudian menggeser bola ke kiri dan melepaskan tembakan menuju pojok gawang.
Gerakan tersebut identik dengan megabintang FC Barcelona, Lionel Messi.
SAFEE SALI (FINAL PIALA AFF 2010)
Masih di turnamen serupa, Indonesia gantian datang ke markas Malaysia dalam final leg pertama.
Namun, kali ini Bambang Pamungkas dkk justru mendapat derita.
Brace dari Safee Sali berujung kekalahan 0-3 buat kubu tim tamu.
Gol kedua Safee, yakni pada menit ke-73, bikin Stadion Nasional Bukit Jalil di Kuala Lumpur bergemuruh.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar