Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Simon McMenemy Beri Tantangan untuk Timnas Indonesia

By Muhammad Robbani - Senin, 9 September 2019 | 18:50 WIB
Pemain timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menghadapi timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pemain timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menghadapi timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy menantang pemainnya untuk bangkit pada laga kontra timnas Thailand pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia akan menjamu timnas Thailand pada laga kedua putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Pertandingan ini akan terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/9/2019).

Sebelum menjamu timnas Thailand, skuad Garuda baru saja kalah menyakitkan 2-3 dari tamunya timnas Malaysia pada laga pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (5/9/2019).

Baca Juga: Bintangnya Bersiap Lawan Timnas Indonesia, Klub Jepang Ini Berjaya

Kalah dengan status sebagai tuan rumah, pemain-pemain timnas Indonesia dipastikan mengalami tekanan mental untuk meraih catatan bagus sekaligus mencegah hasil buruk lagi.

Hanya saja, lawan kedua timnas Indonesia yakni timnas Thailand punya kualitas yang lebih baik dan kerap dilabeli sebagai tim terbaik di kawasan Asia Tenggara.

Baca Juga: Kiper Thailand Tanggapi Komposisi Striker Berbeda Timnas Indonesia

Simon McMenemy memahami hal tersebut dan dia pun menantang pemainnya untuk bisa bangkit serta melihat bagaimana respons mereka untuk bangkit.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X