Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Terus Asah Lini Depan Jelang Hadapi Kalteng Putra

By BolaSport - Rabu, 11 September 2019 | 21:30 WIB
Persebaya Surabaya menggelar sesi latihan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, sebagai persiapan menyambut laga melawan Kalteng Putra.
PERSEBAYA.ID
Persebaya Surabaya menggelar sesi latihan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, sebagai persiapan menyambut laga melawan Kalteng Putra.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Rabu (11/9/2019), bergabungnya Osvaldo Haay dan Rachmat Irianto membuat sesi latihan terasa lebih lengkap.

Khusus Osvaldo, menurut Wofgang, membuat drill untuk lini depan bisa dilakukan dengan maksimal.

"Setelah kemarin fokus pertahanan, hari ini kami fokus sektor lini depan," ujar Pikal.

Baca Juga: Penyerang Sayap Persebaya Mulai Terkesan Cara Melatih Wolfgang Pikal

"Bergabungnya Osvaldo dan Rian penting bagi persiapan kami menuju markas Kalteng Putra," katanya.

Dia menjelaskan selama sepekan terakhir Rendi Irwan dan kolega sudah digembleng dengan jadwal yang padat.

Agenda tersebut dilakukan agar pemain Persebaya Surabaya menunjukkan peak performance-nya.

"Kami sudah berlatih dengan porsi yang cukup banyak , sekitar delapan kali selama satu minggu. Sekarang saatnya menurunkan intensitas agar pemain siap pada Jumat," ujar Pikal.

"Anak-anak kami siapkan agar peak pada Jumat mendatang. Karena itu, latihan hari ini lebih singkat."


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.