Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Penalti Gagal Warnai Laga Persela Kontra Bhayangkara FC yang Berakhir Imbang

By BolaSport - Sabtu, 28 September 2019 | 20:47 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Liga 1 2019.

SUPERBALL.ID - Persela Lamongan dan Bhayangkara FC bermain imbang 1-1 dalam pekan ke-21 Liga 1 2019.

Persela Lamongan dan Bhayangkara FC saling berhadapan pada pekan ke-21 Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Sabtu (28/9/2019).

Gol Lee Yu-jun (23') dari Bhayangkara FC bisa disamakan oleh Ahmad Birrul Walidain (69') untuk membuat hasil akhir menjadi imbang 1-1.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Persela Lamongan tampil menekan sejak menit awal.

Baca Juga: Berkiblat ke Liverpool, Robert Rene Alberts Punya Visi Membangun Persib

Mengandalkan duo Brasil, Rafinha dan Alex dos Santos, Persela melakukan gempuran yang masih bisa dihalau barisan pertahanan Bhayangkara FC.

Sebaliknya, Bhayangkara FC juga sempat mengancam pada menit ketiga lewat sepakan keras Bruno Matos yang menghasilkan tendangan sudut bagi The Guardian.

Scrimmage terjadi di depan gawang Persela pada menit ke-10, namun situasi 0-0 masih tak berubah. 

Kedua tim saling jual beli serangan hingga memasuki pertengahan babak pertama.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-23, tim tamu memimpin lebih dulu lewat gelandang asal Korea Selatan, Lee Yu-jun.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.