Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Turnamen di China

By BolaSport - Senin, 30 September 2019 | 11:35 WIB
Timnas U-23 Indonesia saat bersua Thailand di laga perdana Piala Merlion di Stadion Jalan Besar, Singapura, Jumat (7/6/2019)
DOK. FLONA HAKIM
Timnas U-23 Indonesia saat bersua Thailand di laga perdana Piala Merlion di Stadion Jalan Besar, Singapura, Jumat (7/6/2019)

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri memanggil 30 pemain guna persiapan mengikuti turnamen di China.

Timnas U-23 Indonesia menggelar pemusatan latihan di Bogor mulai 1 Oktober 2019.

Sebanyak 30 pemain timnas U-23 Indonesia dipersiapkan untuk mengikuti turnamen mini di China pada 9-11 Oktober 2019.

Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi China, Arab Saudi, dan Yordania pada ajang tersebut.

Program pemusatan latihan akan digelar di Bogor pada 1-6 Oktober 2019.

Baca Juga: Dapat Panggilan Timnas Lagi, Begini Ungkapan Gelandang Barito Putera

PSSI mengonfirmasi hanya akan ada 22 hingga 24 pemain yang diboyong ke China pada 7 Oktober 2019.

Ajang ini sekaligus sebagai pemanasan skuad Garuda Muda sebelum mengikuti SEA Games 2019 yang akan berlangsung di Filipina pada November tahun ini.

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri turut memanggil wonderkid Indonesia yang tengah merantau di Polandia, Egy Maulana Vikri.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X