Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Robert Rene Alberts Bawa Empat Wajah Baru ke Skuat Persib Bandung

By Lola June A Sinaga - Kamis, 3 Oktober 2019 | 13:02 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

SUPERBALL.ID - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts membawa empat wajah baru ke skuad utamanya.

Mereka adalah pemain dari tim junior Persib yang dipromosikan ke skuat tim senior.

Keempat pemain tersebut adalah kapten U-20 Persib, Ilham Qolba, Mario Jardel, Pian Hadiansyah, dan Alfeandra Dewangga yang merupakan pemain timnas U-19 Indonesia.

Robert punya alasan memasukkan keempat nama di atas ke skuat Persib di putaran kedua.

Itu karena regulasi kompetisi Liga 1 yang mengharuskan 7 pemain U-23 berada di tim.

Persib telah kehilangan para pemain muda sebelumnya karena dipinjamkan ke klub Liga 2 Blitar Bandung United (BBU).

"Bagus untuk mereka. Kami butuh kuota tujuh pemain U-23 dan kami meminjamkan beberapa pemain muda ke tim B (BBU) supaya mereka mendapat menit bermain di setiap pekannya," kata Robert seperti dikutip SuperBall.id dari laman resmi Liga 1.

Baca Juga: PSS Sleman Tidak Mau Jadi Korban Pertama Stadion PTIK

Empat pemain yang dipromosikan dinilai punya potensi bagus.

Mereka dipilih langsung Robert melalui scoutingnya ketika para pemain memainkan pertandingan di kompetisi Liga 1 U-20 dan beberapa di antaranya sering dilibatkan dalam game internal.

"Saya rasa mereka punya potensi yang bagus, seperti saya katakan Bandung punya banyak pemain yang bertalenta," sebutnya.

Kendati demikian, Robert enggan terburu-buru memainkan pemain-pemain muda tersebut.

Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy Terkejut Lihat Pemain Ini

Butuh waktu yang tepat memberikan kesempatan pemain muda di kompetisi level tertinggi seperti Shopee Liga 1 ini.

"Saya tidak mau terburu-buru memainkan mereka. Mereka kini hanya lebih dulu berlatih dengan tim untuk adaptasi," ungkapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : liga -indonesia.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X