Pada menit kesembilan publik Stadion Si Jalak Harupat bergemuruh setelah Ezechiel N'Douassel mencetak gol.
Menerima umpan lambung dari Ardi Idrus, N'Douassel yang lolos dari penjagaan di sektor kiri sukses menjaringkan bola.
Baca Juga: Ketika Dendi Santoso Minta Johan Alfarizi Berbahasa Indonesia
Ini merupakan gol kesembilan bagi penyerang asal Chad tersebut musim ini.
Unggul satu gol, Persib makin mendominasi permainan dengan mengurung pertahanan tim tamu.
N'Douassel nyaris mencetak gol kedua pada menit ke-12, namun bek PSIS Frendi Saputra sukses memotong bola.
Lagi-lagi peluang menghampiri N'Douassel pada menit ke-18.
Baca Juga: Cetak Gol Cepat, Timnas U-19 Indonesia Ungguli Timor Leste
Pemain bernomor punggung 10 itu menanduk umpan lambung Abdul Aziz yang hanya melenceng tipis dari gawang kawalan Joko Ribowo.
Hingga memasuki 10 menit akhir babak pertama, Persib masih mendominasi permainan.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |