"Tentu kami mengharap penonton lebih banyak lagi, meski buat saya itu tidak begitu penting," katanya lagi.
Fakhri Husaini mencoba bijaksana menyikapi hal ini dengan tetap mempersembahkan kemenangan mereka kontra timnas U-19 Timor Leste untuk semua kalangan suporter.
Dia juga tak ingin pemainnya terpengaruh dengan situasi in dengan tetap fokus untuk menatap laga-laga selanjutnya.
"Sampaikan salam saya untuk seluruh suporter. Tidak apa-apa, boikotlah. Kemenangan ini buat mereka yang datang dan yang memboikot," tutur Fakhri.
"Saya sampaikan kepada pemain, penuh atau kosong, pemain harus main habis-habisan karena bermain untuk harkat dan martabat negara," ucapnya tegas.
Baca Juga: Arthur Cunha Cerita Tiga dan Tujuh Bulan pada Kariernya di Indonesia
Baca Juga: Shopee Ajak Pemain Arema FC Makin Akrab dengan Aremania
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar