Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Stefano Lilipaly Jadi Korban Laga Persipura Kontra Bali United

By BolaSport - Rabu, 13 November 2019 | 18:11 WIB
Pemain Bali United, Stefano Lilipaly, saat tampil menghadapi Persija Jakarta pada leg pertama babak delapan besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (26/4/2019).
INSTAGRAM BALI UNITED
Pemain Bali United, Stefano Lilipaly, saat tampil menghadapi Persija Jakarta pada leg pertama babak delapan besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (26/4/2019).

SUPERBALL.ID - Pemain andalan Bali United, Stefano Lilipaly, menjadi korban laga kontra Persipura Jayapura dengan mengalami cedera pada gendang telinga dan area sekitar alat vitalnya.

Stefano Lilipaly, harus diperiksa di rumah sakit usai mengalami cedera pada gendang telinga dan area di sekitar alat vitalnya.

Lilipaly mendapatkan cedera tersebut setelah menjalani laga melawan Persipura Jayapura di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (11/11/2019).

Dalam laga tersebut, Stefano dua kali berbenturan dengan pemain Mutiara Hitam.

Baca Juga: Terungkap, Rencana Pembunuhan Kiper Spesialis Tendangan Bebas

Pertama, kepala bagian belakang pemain naturalisasi tersebut terkena tinjuan kiper Persipura Jayapura, Dede Sulaiman, dalam duel udara pada menit ke-20.

Selanjutnya, pada menit ke-60, giliran bek Persipura, Israel Wamiau, yang mencederai Stefano.

Israel mengangkat lututnya terlalu tinggi ke arah Stefano yang berlari kencang sehingga mengenai bagian vital dari pemain keturunan Belanda tersebut.

Dilansir Bolasport.com dari Tribun Bali, dokter tim Bali United, Luh Virsa Paradissa, menyebutkan bahwa kondisi Stefano saat ini semakin membaik.

Ia juga membenarkan bahwa Stefano mengalami cedera di bagian gendang telinga dan selangkangan dekat alat vital.

"Lilipaly, ada masalah di gendang telinganya. Sekarang lagi pengobatan," kata Virsa.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2019 - Fajar/Rian Juga Maju ke Babak Kedua

"Benturan kemarin sudah kurang nyeri nya, tepat di area selangkangannya dia, masih ada trauma yang butuh pemeriksaan lebih lanjut," ucap Virsa menambahkan.

Di sisi lain, Stefano mengaku bahwa pelanggaran yang dilakukan Israel Wamiau terhadap dirinya cukup berbahaya.

Pasalnya, dikatakan oleh Stefano, saat pertandingan tersebut dirinya sedang berlari kencang mengejar bola.

 

"Ya tapi dengan Israel ini tidak bisa dipercaya. Ya dia taruh kaki dibagian alat vital saya dan ini sangat berbahaya karena saya berkecepatan penuh (berlari kencang)," ujarnya menjelaskan.

 


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X